JAKARTA, KOMPAS.com – Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito mengungkapkan adanya 10 provinsi yang mengalami kenaikan kasus Covid-19 tertinggi pada April 2021.
Jika tidak ditangani dengan baik, kondisi tersebut berpotensi meningkatkan angka kematian akibat Covid-19.
“Saya ingin mengingatkan kepada 10 provinsi dengan kenaikan penambahan kasus positif Covid-19 tertinggi pada april 2021,” ujar Wiku dalam konferensi pers secara virtual pada melalui YouTube Sekretariat Presiden pada Kamis (29/4/2021).
“Kesepuluh provinsi itu yakni Riau, Sumatera Barat, Kepulauan Bangka Belitung, Kepulauan Riau, Banten, Bengkulu, Aceh, Jambi, Sumatera Selatan dan Kalimantan Barat,” lanjutnya.
Wiku meminta 10 provinsi di atas agar benar-benar dapat memperhatikan penanganan kasus positif Covid-19 di daerah masing-masing.
Pasalnya, kondisi tersebut merupakan alaram bagi 10 provinsi.
“Karena jumlah kasus positif yang tinggi berpotensi dapat berujung kepada kematian,” tegas Wiku.
“Apabila tidak ditangani dengan baik dapat meningkatkankan angka kematian secara nasional,” tuturnya.
Wiku mengungkapkan, angka kematian akibat Covid-19 di Indonesia saat ini sebesar 2,7 persen.
Besaran persentase ini bertahan sejak Februari 2021 dan belum mengalami perubahan.
Oleh karenanya, Satgas meminta kualitas pelayanan kesehatan untuk menangani pasien positif Covid-19 di 10 daerah dimaksimalkan.
“Dimohon agar kualitas pelayanan kesehatan yang diberikan adalah yang terbaik. Sehingga para pasien dapat ditangani dengan baik dan dapat meminimalisasi potensi kematian,” tutur Wiku.
“Untuk orang dengan gejala ringan mohon dilakukan pemantauan secara berkala sehingga tetap dapat diawasi kondisinya hingga sembuh,” tambahnya.
#Satgas #Ingatkan #Potensi #Kenaikan #Angka #Kematian #Akibat #Meningkatnya #Kasus #Covid19 #Provinsi #Ini
Klik disini untuk lihat artikel asli